Beranda Uncategorized Disperindag Jamin Kebutuhan Pokok Aman Jelang Ramadan

Disperindag Jamin Kebutuhan Pokok Aman Jelang Ramadan

0
BERBAGI
Pegawai Disperindag Kota Tangsel melakukan sidak di Pasar Modern BSD, Serpong beberapa waktu lalu. Foto : Dok. Disperindag For TangerangEkspres.co.id

TangerangEkspres.co.id – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) pastikan selama ramadan kebutuhan pokok aman. Hal tersebut dipastikan setelah pihaknya melakukan pengawasan dan operasi asar.

Kepala Disperindag Kota Tangsel Heru Agus Santoso mengatakan, operasi pasar sudah dilakukan seminggu sekali jelang ramadan dititik-titik tertentu, seperti di Kelurahan Rengas dan lainnya.

“Kalau operasi pasar tidak dilakukan maka harga malah naik. Kedua, kita juga sudah melakukan pengawasan ke pasar, agen dan ini hampir tiap hari dilakukan,” ujarnya kepada TangerangEkspres.co.id, Kamis, 16 Maret 2023.

Heru menambahkan, pihaknya juga sudah melakukan inspeksi mendadak (sidak) dan berkoordinasi dengan stakeholder, termasuk pengelola pasar.

“Pertengahan ramadan juga akan kita lakukan bazar murah, harga murah,” tambahnya.

Masih menurutnya, saat melakukan pemantauan pasar hasilnya ada kenaikan harga barang yang dilakukan oleh pedagang sesuai kondisi pasokan dari kulakan. “Penimbunan dan barang yang yang kita pantau aman dan tidak mengandung bahan berbahaya,” jelasnya.

Menurutnya, pihaknya menjamin ketersediaan bahan kebutuhan atau stok sampai puasa aman. Namun, ia mengaku ada kenaikan beberapa komoditi barang. Mulai dari cabai merah, cabai besar dan keriting, harganya naik turun serta sekarang sudah turun.

“Cabe rawit hijau dan merah masih tinggi dikisaran Rp 80 ribu sampai Rp 81 ribu per kilogram. Ini terjadi karena cabe ini tidak tahan lama dan juga musim hujan didaerah penghasil serta banyak permintaan,” ungkapnya.

Selain itu, harga telur ayam juga naik menjadi Rp 26 ribu sampai Rp 29 ribu. Harga bawang merah dan putih juga naik kisaran Rp 3.000 per kilogram. “Beras, daging ayam dan daging sapi harganya stabil,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan mengatakan, pihaknya dalam waktu dekat akan mengadakan rapat koordinasi (rakor) bersama OPD terkait dan forkopimda terkait kestabilan harga jelang ramadan.

“Kami akan rakor bersama OPD dan forkopimda terkait tentang kontrol harga pasar dan kelangkaan sembako karena, memang pengalaman tiap tahun terjadi kenaikan harga dan kelangkaan beberapa bahan sembako,” katanya.

Pilar menambahkan, setelah melakukan rakor pihaknya baru akan melakukan langkah untuk mengantisipasi kenaikan harga. Pihaknya akan melakukan intervensi apakah dengan operasi pasar murah, minta CSR perusahaan untuk bisa mensupport ketersediaan bahan sembako yang ada di masyarakat dan lainnya.

“Intervensi apa yang akan kita lakukan menunggu hasil rakor yang akan kita laksanakan minggu ini,” ungkapnya. (*)

Reporter : Tri Budi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here