SERANG, TANGERANGEKSPRES.CO.ID- Setelah resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Walikota Serang, Yedi Rahmat menuturkan berkomitmen untuk meneruskan program pembangunan dan memperbaiki kekurangan dari kepemimpinan Walikota Serang sebelumnya.
“Jadi apa yang sudah di sampaikan oleh pak Pj Gubernur Banten tadi, kami sebagai Pj Walikota hanya melanjutkan apa yang sudah dikerjakan oleh Walikota Serang sebelumnya dan siap meneruskan pembangunannya,” katanya, Rabu 6 Desember 2023.
Yedi mengatakan, di awal kepemimpinannya ia akan memasifkan koordinasi dengan semua Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), DPRD Kota Serang, dan unsur Forkopimda, sebelum membangun silaturahmi dengan para toko dan unsur masyarakat Kota Serang.
“Mungkin itu agenda awal saya. Karena di bulan Desember ini merupakan tahun terakhir 2023, kita akan lihat apa saja yang sudah dilaksanakan dan yang belum di laksanakan. Setelah itu baru kita melakukan diskusi terkait rencana ke depan,” katanya.
Hal itu dilakukan untuk memahami lebih dalam terkait permasalahan yang ada di Kota Serang.
“Insya Allah saya akan coba berkomunikasi dengan semua pihak, agar tugas yang di berikan kepada saya berjalan dengan baik dan tidak ada kendala maupun hal-hal yang dapat merugikan orang lain,” ujarnya.
Menjadi Pj Walikota Serang, menurut Yedi, merupakan amanah untuk melanjutkan dan memperbaiki pembangunan dan pelayanan publik di Kota Serang.
“Tentu ini merupakan amanah bagi saya dan juga tanggung jawab besar bagi saya untuk meneruskan pembanguan Walikota Serang sebelumnya. Kemudian saya mohon doa, serta dukungan dari semuanya, terutama masyarakat Kota Serang agar bisa melanjutkan pembangunan Kota Serang,” ujarnya. (*)
Reporter: Dani Mukarom
DIWAWANCARAI: Pj Walikota Serang Yendi Rahmat saat diwawancarai oleh awak media di Kantor DPRD Kota Serang, Rabu (6/12).