LEBAK, TANGERANGEKSPRES.CO.ID – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Asisten Administrasi Umum, dan jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak menerima kunjungan Tim Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan RI) di Gedung Negara Kabupaten Lebak, Rangkasbitung, Rabu 18 Oktober 2023.
Dalam forum tersebut, Bupati Lebak bersama tim BSIP bertukar gagasan terkait penanganan stunting berbasis pertanian yang diinisiasi oleh BSIP Kementan RI.
“Saya menyambut baik inisiasi ini, karena persoalan stunting harus ditangani secara komprehensif dan memerlukan sinergitas seluruh pihak,” kata Iti.
la juga menjelaskan, melalui upaya-upaya Pemkab Lebak dalam penanganan stunting, prevalensi stunting di Kabupaten Lebak menurut data E-PPGBM By name by address per tahun 2023, menurun hingga 3,659.
“Turunnya kasus stunting ini merupakan hasil kerja keras semua pihak dan dengan penanganan berbasis pertanian ini diharapkan dapat terus menekan kasus stunting di Lebak,” paparnya.
Reporter: Ahmad Fadilah
Editor: Sutanto bin Omo