TANGERANG — Masyarakat Kampung Cengklong, Desa Cengklong, Kecamatan Kosambi, saat ini tidak khawatir akan ada genangan air saat musim hujan. Pasalnya, pihak Desa Cengklong sudah membuat saluran air mengantisipasi adanya genangan.
Kepala Desa Cengklong Pinan mengatakan, seluruh wilayah di Desa Cengklong sudah memiliki saluran air mengantisipasi adanya genangan saat musim hujan. Artinya, saat musim hujan air bisa masuk ke saluran air dan tidak terjadi genangan di jalan.
“Pembangunan saluran air tersebut sudah kita lakukan melalui anggaran pembangunan desa tahun 2022. Jadi, saat musim hujan seluruh wilayah di Desa Cengklong sudah tidak lagi khawatir adanya genangan,”ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Senin (2/1).
Pinan menambahkan, bahwa pihaknya juga akan menambah pembangunan saluran air di wilayah yang belum ada saluran air. Jadi, saat musim hujan tidak ada genang dan air bisa langsung masuk ke saluran tersebut.
“Saluran air ini dibangun di setiap rumah warga, tugas warga hanya tinggal menjaga saja agar tidak terjadi penumpukan sampah dan jika ada penumpukan lumpur bisa dilakukan pengangkutan,”paparnya.
Ia menjelaskan, sejauh ini wilayah Cengklong saat musim hujan memang tidak terjadi banjir, hanya genangan kecil yang terjadi saat hujan tiba. Kalau dibiarkan, maka akan parah dan bis berpotensi banjir.
“Saya juga mengimbau kepada RW dan RT untuk mengajak warganya melaksanakan kerja bakti, kalau dibiarkan maka bisa saja terjadi banjir karena akibat air yang mengalir tersumbat sampah,”tutupnya. (ran)